Forum Silaturahmi : Primadiarta ramadheni. S.T, M.T Plt Kadis Bina Marga Lampung Tengah Berikan Apresiasi Positif Atas Kunjungan Pengurus DPC PWRI

  • Bagikan

Lampung Tengah – (BIN) – Banyaknya agenda kerja Pengurus DPC PWRI Lampung Tengah akhirnya dapat menyempatkan berkunjung ke Kantor Dinas Bina Marga Lampung Tengah Kamis, (04/01/2024) bertemu dengan Rama,ST,MT plt Kadis Bina Marga. Dalam kunjungan tersebut disambut baik dan ramah di ruangannya dengan penuh keakraban dan komunikatif. Perbincangan terkait dengan sosialisasi keberadaan DPC PWRI Lampung Tengah, Ferry Arif sebagai Ketua menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kadis Bina Marga atas waktu yang di luangkan dapat duduk bersama bersilaturahmi.

Dalam kesempatan tersebut ada beberapa pembahasan yang menjadi tema silaturahmi. Rama sangat apresiatif atas kunjungan kawan kawan media yang tergabung di DPC PWRI Lampung Tengah menyempatkan waktunya untuk berkunjung di kantornya.

“Kami sangat perlu adanya media yang profesional dan mengutamakan koordinasi aktif sebelum menaik-kan sebuah berita. Alasan tersebut agar supaya berita berita yang di terbitkan media dapat berimbang. Sebab masih ada media yang memberitakan suatu berita belum berimbang dan sepihak sehingga menyebabkan berita yang di release tidak memenuhi karya jurnalistik yang berkualitas edukasi publik dan dapat menimbulkan kesalah pahaman. Berita itu seharusnya berimbang dan melakukan peliputan dengan para nara sumber yang bersangkutan sehingga akurasi sumber berita dapat dipertanggungjawabkan”, Kata Rama

Forum silaturahmi yang berlangsung komunikatif saling mengisi dalam pembicaraan, Ferry Arif menyampaikan dalam memegang marwah kode etik jurnalistik, DPC PWRI Lampung Tengah akan selalu meningkatkan kualitas anggotanya untuk mengembangkan Sumber daya manusia (SDM) melalui diklatsus jurnalistik yang di adakan oleh kegiatan PWRI Bidang terkait Pendidikan dan Pengembangan SDM.

“Kami menaruh harapan besar kepada kawan kawan jurnalistik dapat menulis berita berita yang produktif, edukatif dan memenuhi unsur karya jurnalistik yang terarah, terukur, berimbang serta mempunyai kualitas berita dengan sumber berita yang akurat dan tidak asal asalan dengan memperhatikan rumus penulisan berita 5W 1H seperti yang kami ketahui di keilmuan jurnalis”, Sambung Rama

Karya jurnalistik seorang penulis tentunya harus memahami kisi kisi isi pemberitaan dengan fakta fakta yang ada agar isi sebuah berita dapat memberikan subtansi yang jelas sesuai fakta nyatanya. Karena isi berita tentunya tidak seperti mengarang cerita karena sumber beritanya harus berdasar data dan nara sumber yang terkait atas pemberitaan “, Imbuhnya Rama

Sementara Romo Pembina DPC PWRI Lampung Tengah meng-applus saran dan kritik membangun dari masyarakat/siapapun yang mempunyai apresiasi kepada para awak media, wartawan, jurnalis sepanjang untuk kemajuan dunia Pers. Kami siap berbenah untuk menangkis adanya wartawan bodrek yang hanya bermodal KTA namun tidak pernah punya karya jurnalistik. Karena oknum oknum tersebut dapat menciderai marwah dunia PersPers, “Pungkasnya

(Red)

banner 325x300
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *