Kota Langsa – (BIN) – Sehubungan dengan penyerahan Anugrah Golden Award IWO Indonesia dalam rangka HUT IWOI Ke 6 yang dilaksanakan pada tanggal 26 Februari 2024 lalu di Cibubur, karena Mitra IWO Indonesia Kota Langsa yang mendapatkan anugrah Award IWO Indonesia tidak dapat hadir karena berhalangan saat penganugrahan Golden Award IWO Indonesia, maka di serahkan DPW Aceh kepada DPD yang menerima penganugrahan Golden Award IWO Indonesia yang ada di Kota Langsa untuk menyerahkan penganugrahan Golden Award IWO Indonesia dalam rangka HUT IWO Indonesia ke 6.
Penganugrahan IWO Indonesia akan diserahkan oleh DPD Kota Langsa kepada mitra IWO Indonesia Kota Langsa, baik dari instansi pemerintah, kepolisian maupun BUMD dan BUMN yang akan diserahkan di Kota Langsa.
Sekertaris DPD IWOI Kota Langsa, Mustafa.M.Adami mengatakan, Kamis 07 maret 2024, IWOI Kota Langsa akan menyerahkan penganugrahan Golden Award IWO Indonesia dalam rangka HUT IWO Indonesia Ke 6, insya allah dalam waktu dekat akan diserahkan penganugrahan tersebut kepada mitra kita yang sudah tercantum dalam surat keputusan DPD IWOI Kota Langsa.
“Kami sudah mendata nama-nama pejabat yang bermitra dengan IWO Indonesia, momentum acara penganugrahan Golden Award IWO Indonesia yang dilaksanakan pada tanggal 26 Februari lalu, karena tidak dapat menghadiri acara tersebut, maka kita akan menyerahkannya dalam waktu dekat ini”, jelas Mustafa.M.Adami.
Mustafa juga mengatakan pemberian penganugrahan golden Award IWO Indonesia yang kita berikan kepada mitra kita di Kota Langsa ini adalah bukti nyata bahwa kita siap bekerjasama dengan pemerintah, TNI/Polri, BUMN, BUMD serta BUMS (Pengusaha) untuk memajukan daerah, karena kita sebagai jurnalis sebagai kontrolisasi yang ikut membantu dalam pembangunan yang ada di Kota Langsa, walaupun kita sebagai seorang penulis berita, karena dengan pemberitaan para jurnalis bisa menjadikan majunya sebuah negara, khususnya daerah, ucap Mustafa.
“Inilah bukti IWO Indonesia memberikan penghargaan Golden Award kepada mitra mitra kita, karena yang kita pilih adalah mereka yang sudah membangun daerah kita, yaitu Kita Langsa, inilah yang akan kita berikan, yaitu penghargaan Golden Award IWO Indonesia, sebut Mustafa.
(Tim)