Kota Langsa – (BIN) – Pemilihan umum (Pemilu) tahun 2024 hanya hitung hari untuk mencapai tanggal 14 Februari 2024. Calon legislatif (Caleg) Kota Langsa sebanyak 385 orang hanya 25 orang saja yang akan mengisi kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Kota Langsa nantinya. Dari 385 calon anggota legislatif itu 25 orang merupakan incumbent sisanya adalah calon legislatif baru.
Berdasarkan investigasi media ini dari lapangan khusus daerah pemilihan (Dapil) III Kecamatan Langsa Baro, Sabtu , 20 Januari 2024, ada empat calon legislatif (Caleg) yang berpotensi meraih suara terbanyak dan berpotensi meraih kursi Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) yaitu M. Bayu Setiawan, SE dari Partai Demokrat, Bayu yang biasa disapa warga merupakan tokoh muda dan keluarga dari salah seorang tokoh juga pengusaha Kota Langsa almarhum, H.Abdullah Zakaria (Pak Dol).
Berikutnya Ngatiman, SPd juga tokoh muda, Ngatiman merupakan mantan anggota KPU dan terakhir anggota KIP Kota Langsa ia maju lewat Partai Amanat Nasional (PAN) juga berpotensi menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) Kota Langsa tahun 2024.
Selanjutnya, Reza Firman juga tokoh muda dan saat ini berprofesi sebagai pengusaha juga berpotensi menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK), Reza Firman maju melalui Partai Hanura. Selanjutnya Muhammad Razi, SH juga tokoh muda dan pengusaha SPBU, Razi adalah anak dari H.Sopian Pakeh seorang pengusaha ternama di Kota Langsa.
Warga Kecamatan Langsa Baro, Yang tidak bersedia nama ditulis media menyebutkan, ke empat anak muda ini kayak menjadi anggota DPRK kota Langsa tahun 2024, karena mereka ini mempunyai energi yang kuat serta pintar dan tahu apa yang akan dikerjakan untuk rakyat Kota Langsa kedepan, harapan ini sangat di harapkan oleh masyarakat kota Langsa, sebutnya.
Memperjuangkan keinginan masyarakat Kota Langsa ditangan mereka ini, masyarakat kota Langsa membutuhkan lapangan kerja yang layak, upah yang layak agar bisa hidup tenang dan sejahtera.
(Mustafa)